Manfaat yang Bisa Didapatkan dari Membaca Buku

http://www.medmeanderings.com/manfaat-yang-bisa-didapatkan-dari-membaca-buku/

Di balik segudang manfaat membaca buku yang bisa didapatkan, mayoritas masyarakat Indonesia masih malas melakukan ritual bermanfaat ini untuk menambah daya kerja otak mereka.

Menurut data UNESCO, minat baca masyarakat Indonesia sangatlah rendah dengan menempati urutan kedua dari bawah soal literasi dunia.

Mereka mencatatkan minat baca Indonesia hanya 0,001% yang artinya dari 1000 orang Indonesia Cuma ada 1 orang yang rajin membaca.

Nah, berikut enam manfaat membaca yang harus kamu ketahui agar memiliki motivasi tinggi untuk membaca buku.

1. Meningkatkan daya ingat

Tidak cuma badan kita yang butuh olahraga, otak kita juga butuh hal tersebut agar kinerja otak tetap optimal.

Menurut penelitian American Academy of Neurology menyatakan membaca terbukti mampu melatih daya ingat dan konsentrasi seseorang.

2. Menambahkan kemampuan berbahasa

Beribu kosa kata yang terdapat pada sebuah buku akan membuat kemampuan bahasa kita semakin bertambah.

Kemampuan berbahasa akan terus dibutuhkan terutama saat kita mendaftar pekerjaan.

Dilansir dari situs luar negeri mengatakan hampir 69% perusahaan akan mencari karyawan yang punya keterampilan bahasa yang oke.

3. Meningkatakan kecerdasan

Membaca buku akan meningkatkan kecerdasan karena saat membaca kita akan diberikan banyak informasi dari berbagai sudut pandang yang membuat otak kita terus bekerja .

Berdasarkan penelitian dari University of Edinburgh kalau kita terbiasa membaca buku dari kecil maka efeknya kecerdasan yang kita punya bakal meningkat secara keseluruhan.

Membaca buku secara rutin membuat otak terstimulasi untuk mengolah pikiran dan memori.

4. Membaca buku menumbuhkan rasa empati

Berdasarkan data penelitian dari the new school for social research: Membaca buku terutama dengan bahasa fiksi bisa ngebantu kita untuk memahami segala emosi yang orang lain rasain dan juga apa yang orang lain pikirkan.

5. Mencegah Alzheimer

Penyakit lupa yang hingga kini obatnya belum ditemukan ini bisa dicegah dengan cara membaca buku.

Kata penelitian dari Rush University Medical centre mengungkapkan bahwa otak kita sangat dipengaruhi sama apa yang kita kerjain, salah satunya lewat membaca.

6. Mengurangi stress

Sebagai manusia yang tidak bisa lepas dari berbagai tuntutan membuat kita sering mengalami stress namun ternyata membaca buku bisa mengobatinya.

Dikutip dari penelitian University of Sussex membaca sangat berpengaruh untuk mengurangi stress mereka mengatakan Level stres bisa berkurang sebanyak 68% cuma dari 6 menit membaca.

Membaca buku bisa mengurangi Karena saat membaca kita diajak untuk berimajinasi yang menyebab mengupas jauh masalah stress tersebut.